Melkianus Wakil Bupati Sintang Periode 2022-2024 menyampai sambutan pada acara serah terima jabatan yang dilaksanakan dalam sebuah rapat paripurna di di Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sintang pada Senin, 3 Maret 2025.
Sertijab ditandai dengan penyerahan dokumen memori jabatan dari Melkianus Wakil Bupati Sintang Periode 2022-2024 kepada Gregorius Herkulanus Bala Bupati Sintang Periode 2025-2030. Sementara H. Jarot Winarno berhalangan hadir karena sedang dalam pengobatan di Kuala Lumpur.
Melkianus Wakil Bupati Sintang Periode 2022-2024 menyampaikan dimasa kepemimpinan kami berdua, ada banyak hal yang belum mampu kami lakukan untuk masyarakat, sehingga kami menyampaikan permohonan maaf untuk hati yang kecewa kepada kami berdua dan untuk harapan yang belum mampu kami wujudkan.
“keberhasilan yang kita raih, tentu karena kita bisa bekerjasama dengan baik. Prestasi yang kita raih, cukup banyak. Sintang tetap damai karena Sintang adalah rumah besar kita bersama yang harus kita jaga. Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Sintang yang sudah mendukung kami selama ini” tambah Melkianus
“selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Sintang terpilih yang sudah dilantik. Kami yakin, Bupati dan Wakil Bupati Sintanh terpilih akan mampu menjalankan roda pemerintahan 5 tahun ke depan dengan baik, dengan didukung DPRD Kabupaten Sintang, ASN dan seluruh masyarakat. Kepada ASN agar memberikan dukungan kerja dan doa kepada Bupati dan Wakil Bupati Sintang terpilih dalam menjalankan visi dan misi yang sudah ditetapkan” tambah Melkianus
“perbedaan waktu pilkada, biasa, inilah demokrasi. Harus membuat kita semakin erat dan bekerjasama. Saya dan Pak Jarot Winarno, masih akan tetap menjadi warga Kabupaten Sintang. Pak Jarot Winarno sudah menyampaikan akan menjadi warga Kecamatan Kelam Permai. Kami mohon doa supaya Pak Jarot Winarno dan saya selalu diberikan kesehatan” tambah Melkianus