Bupati Kapuas Hulu Turun Langsung Meninjau kondisi jalan Rusak di Kecamatan Embaloh Hilir

Kapuas Hulu – Menanggapi keluhan dari masyarakat, Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan turun langsung untuk meninjau kondisi jalan rusak yang berada di Kecamatan Embaloh Hilir. Selasa (12/4/22)

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan dengan menggunakan kendaraan roda duanya meninjau secara langsung kondisi jalan kecamatan Embaloh Hilir yang sempat viral di media sosial

“Saya diam-diam berangkat dari putussibau menuju kecamatan Embaloh Hilir ini, banyak masyarakat serta dinas lainnya yang tidak mengetahui kegiatan saya hari ini, karena saya ingin melihat dan merasakan secara langsung kondisi jalan disini” Ungkap Fransiskus Diaan

Pada saat peninjauan, Bupati Kapuas Hulu yang kerapa disapa Bang Sis menyampaikan bahwa terdapat 2 titik kondisi jalan yang parah seperti di Penyeluang dan Kirin Nangka

“Kalau di Desa Penyeluang ini sepanjang 130 meter yang harus di tangani sedangkan untuk Desa Kirin Nangka sepanjang 700 meter yang perlu di tangani dengan cepat” Ucapnya

Usai menempuh perjalanan sepanjang 57 kilometer dari pusat Ibu Kota Putussibau, Bupati Sis menyampaikan pihaknya akan segera mengambil tindakan untuk penanganan jalan tersebut agar pelaksanaan MTQ di kecamatan Embaloh Hilir nantinya bisa diakses melalui jalur darat

“Saya sudah sampai kepada dinas terkait agar jalan Kecamatan Embaloh Hilir ini segera di tangani sebelum pelaksanaan MTQ berlangsung, tidak langsung di cor paling tidak jalannya bisa di miting dulu” Tuntasnya