Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sintang melaksanakan kegiatan Lomba Bercerita Siswa Tingkat SD/MI Tingkat Kabupaten Sintang di Pendopo Bupati Sintang pada Selasa, 21 Mei 2024.
Kegiatan dibuka bahkan disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Sintang Melkianus. Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Sintang, H. Senen Maryono, Kepala Dinas Kerasipan dan Perpustakaan Kabupaten Sintang Setina, para tamu undangan, guru, orangtua dan peserta lomba.
Setina Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sintang berharap kegiatan ini dapat memotivasi siswa untuk lebih aktif membaca dan mengembangkan kemampuan bercerita mereka.
“kami berharap kegiatan ini dapat memotivasi siswa untuk lebih aktif membaca dan mengembangkan kemampuan bercerita mereka. Ini juga menjadi ajang untuk menggali potensi dan kreativitas anak-anak dalam bercerita” terang Setina
“saya berharap melalui lomba ini, siswa dapat lebih termotivasi dalam kegiatan literasi dan bercerita. Lomba ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan minat baca dan keterampilan bercerita di kalangan siswa Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah” terang Setina
“lomba bercerita ini bertujuan mengasah kemampuan bercerita para peserta serta menumbuhkan kecintaan mereka terhadap literasi. Lomba ini adalah bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan literasi di Kabupaten Sintang. kegiatan ini penting dalam mengembangkan potensi anak-anak” tutup Setina
“kegiatan lomba bercerita adalah bagian dari program pembinaan perpustakaan. Melalui lomba ini, ada yang ingin dicapai adalah peningkatan kualitas layanan perpustakaan antara lain melalui peningkatan peran serta masyarakat dan dunia usaha dalam menyediakan fasilitas membaca termasuk buku-buku bacaan sebagai sarana belajar sepanjang hayat” terang Setina
“kegiatan ini untuk pembinaan dan pengembangan bahasa untuk mendukung berkembangnya budaya ilmiah, kreasi, sastra dan seni bagi anak-anak. Meningkatan penggunaan teknologi informasi untuk memperluas akses masyarakat terhadap bahan bacaan yang bermutu” tambah Setina
“juga untuk kampanye dan promosi budaya baca melalui kegiatan lomba bercerita, festival literasi, pengenalan perpustakaan pada anak usia dini, pelayanan perpustakaan bagi masyarakat dan pelayanan perpustakaan keliling untuk memperluas jangkauan pelayanan perpustakaan” tambah Setina
“kegiatan lomba bercerita ini merupakan wadah positif untuk menumbuh kembangkan minat baca anak, terhadap buku tentang buku budaya daerah dan menumbuhkan kecintaan akan budaya nusantara, serta menanamkan mental kepribadian yang baik” tutup Setina