Wartajurnalis.com – Pontianak – Ir. H. Jamaluddin M.Tawil kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DEKOPINWIL KALBAR Periode 2020-2025 dalam Muswil yg dilaksanakan di Mahkota Hotel Pontianak, 24 pemilik hak suara semuanya sepakat untuk menunjuk kembali Jamaluddin sebagai Ketua Dewan Koperasi Indonesia Wilayah Kalbar untuk ke dua kalinya.
Muswil yang dilaksanakan tgl 8/10/2020 itu, mengangkat tema, “Konsolidasi Menuju Digitalisasi Koperasi”.
Mewakili Ketua Umum, Hadir dua orang Wakil, yaitu Dr. Ferry Juliantono dan Sharmila, Hadir juga perwakilan DEKOPINDA dari 14 Kabupaten/Kota se Kalimantan Barat.
Ketua terpilih, Ir.H.Jamaluddin M.Tawil dalam wawancaranya menjelaskan, setelah terpilih untuk kedua kalinya, dirinya mempunyai beberapa program prioritas, yang pertama dalam waktu dekat ini pihaknya akan melakukan konsolidasi dengan dewan koperasi yang ada di 14 Kabupaten/Kota. Menurut Jamaluddin, di era sekarang dan yang akan datang, koperasi harus menggunakan IT, “Kalau kita tidak ikut degitalisasi koperasi, kita akan ketinggalan oleh pelaku-pelaku ekonomi yang lain.” Terangnya.
Target kedua, ia berharap, semua Dewan Koperasi Indonesia Daerah (DEKOPINDA) harus mampu berfungsi menjalankan rencana strategis DEKOPIN yang tertuang dalam Renstra Dekopin selama 5 THN secara berkesinambungan dalam 1 periode.
Target ketiga, ia akan berupaya mengamankan semua aset milik DEKOPINWIL, seperti akan mensertifikatkan semua tanah-tanah agar menjadi hak milik Dekopinwil Kalbar, “Dengan begitu maka tidak akan timbul masalah dikemudian hari.” Jelasnya.
Dalam kesempatan itu Jamaluddin juga menyampaikan bahwa pada periode yang lalu dirinya juga sudah mensertifikatkan semua tanah di komplek persekolahan Koperasi, “Sekarang sudah menjadi hak milik DEKOPINWIL KALBAR, begitu juga dengan Graha DEKOPINWIL, itu sudah menjadi hak milik Dekopinwil Kalbar.” Ungkapnya bangga.
Gubernur Kalbar dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten 3 Sekundus berharap, sebagai mitra pemerintah dalam pembinaan dan pengembangan koperasi, Dekopinwil harus selalu bersinergi dengan pemerintah daerah, memahami serta mendukung program-program pemerintah daerah, DEKOPINWIL juga diharapkan bisa mandiri sesuai dengan prinsip koperasi.
Selain itu Gubernur juga berharap DEKOPINWIL harus bisa melakukan konsolidasi dan merangkul koperasi-koperasi besar.
DEKOPINWIL, juga diharapkan harus mampu memberikan satu contoh koperasi yang dikelola secara modern, besar, maju dan mandiri sehingga bisa dijadikan sebagai tempat studi banding bagi koperasi-koperasi dan pihak lain.
Di tempat yang sama, Dr. Ferry Juliantono, Wakil Ketua Umum Dekopin dalam wawancaranya berpesan untuk memajukan Koperasi, DEKOPINWIL Kalbar diharapkan bisa mencari hal-hal yang bisa diakaborasikan dengan cara menggabungkan kekuatan-kekuatan Anggota koperasi yang ada. Ia mencontohkan, KUD yang ada di Kalbar ini bisa didorong lebih maksimal lagi misalnya dengan cara mengkaloborasikannya dengan kekuatan pasar seperti Koperasi Pedagang Pasar misalnya, “Mudahan-mudahan Koperasi Pedagang Pasar sudah ada di Kalbar ini.” Harapnya mengakhiri. (Kun)